Rumus Memilih Berlian
Berlian adalah cinta abadi, demikian orang menggambarkan bagaimana salah satu jenis batu mutiara tersebut menempati posisi teramat khusus di kalangan masyarakat penggemarnya yang tentunya saja kelas atas. Berlian yang merupakan mineral terkeras di dunia tidak saja indah, tetapi juga memiliki kemilau yang sempurna. Kesempurnaan kemilau sebuah berlian banyak tergantung pada teknologi pengasahan yang menghasilkan sejumlah irisan atau facet yang merupakan pemantul cahaya sehingga terlihat berkilau.
Perkembangan berlian terbilang sangat pesat mulai dari bentuk biasa atau berlian bulat hingga bentuk-bentuk lainnya yang sekarang banyak beredar di pasaran. Demikian pula teknologi pengasahan terus berkembang sehingga berhasil melahirkan kemilau yang semakin sempurna.
Bahkan sebuah perusahaan pengasah berlian terbesar di dunia yang berkantor pusat di New York Amerika yakni Palace Jeweler berhasil melahirkan sebuah karya sempurna dengan teknik pengasahan terbaru terhadap sebuah berlian. Berlian hasil pengasahan dengan teknologi terbaru tersebut dinamakan Brilliant Rose yang memiliki 66 facet atau irisan. Sejauh ini berlian hanya memiliki 57-58 facet hasil pengasahan dengan teknologi modern cut.
Keberadaan facet atau irisan pada sebuah berlian sangat menentukan kesempurnaan kemilau berlian tersebut atau yang dikenal dengan sebutan fire and brilliance. Semakin banyak irisan yang dihasilkan maka akan semakin berkilaulah berlian tersebut.
Hal ini terjadi karena jumlah facet yang lebih banyak pada pavilion sebutir berlian menjadi semacam cermin sehingga bila cahaya memasuki berlian melalui crown atau mahkotanya menuju pavilion, otomatis cahaya yang dipantulkan menjadi lebih banyak. Inilah yang akan menambah keindahan kemilau sebuah berlian.
Untuk memiliki sebuah berlian makan diperlukan dana yang tentu saja tidak sedikit. Untuk itu diperlukan suatu keahlian untuk mengetahui bagaimana kualitas sebuah berlian agar tidak merasa tertipu.
Untuk menjadi ahli dalam masalah berlian, orang harus menjalani pendidikan khusus dengan gelar khusus pula yakni Gemmologist. Namun untuk orang biasa pun ada panduan standar untuk mengetahui kualitas berlian.
Standar umum untuk mengenal kualitas berlian adalah apa yang dinamakan 4C yakni Carat (karat), Colour (warna), Clarity (kejernihan), dan Cutting (potongan/asahan). Dari 4C inilah setidaknya akan diketahui bagaimana kualitas sebuah berlian.
- Carat atau karat merupakan berat sebuah berlian dimana 1 karat = 0,2 gram. Semakin besar karat sebutir berlian maka semakin tinggi harganya meski tetap dipengaruhi 3C lainnya.
- Colour atau warna. Semakin tidak berwarna sebutir berlian maka akan semakin berhargalah berlian tersebut. Klasifikasi warna berlian dikategorikan dengan beberapa tingkatan, mulai dari tingkatan D artinya 100% putih, E, F, G, H, I, J dan seterusnya. Semakin turun tingkatannya maka berlian tersebut semakin kuning. Namun demikian ada juga berlian yang memang berwarna yang disebut fancy colur diamond seperti biru, pink, coklat, bahkan hitam.
- Clarity atau kejernihan. Berlian berasal dari alam maka pada proses pembentukannya di lapisan kulit bumi kerap memiliki sidik jari alam yang akan mempengaruhi nilai berlian tersebut. Semakin tidak terlihat bekas sidik jari alam maka semakin bernilai berlian tersebut yang diperiksa dengan menggunakan loupe dengan pembesaran sepuluh kali. Tingkat kejernihan berlian dibagi dalam beberapa tingkatan yakni IF atau Loupe Clean yang artinya berlian yang bersih dari sidik jari alam, VVS (Very Very Small Inclusion), VS (Very Small Inclusion), dan II (Imperfect Inclusion).
- Cutting adalah jenis asahan atau bentuk-bentuk gosokan pada berlian. Cutting erat kaitannya dengan proportion yang merupakan perbandingan ukuran dan bentuk yang simetris antara tinggi dan lebar berlian serta ketepatan sudut-sudut asahannya dan kerapian irisannya. Proportion yang baik akan menghasilkan refleksi cahaya yang baik pula sehingga bila proportion dari sebutir berlian sempurna maka fire and brillinace atau kemilaunya pun akan sempurna pula.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar